Tradisi Unik yang Dilakukan Saat Imlek.

Imlek, atau Tahun Baru Cina, merupakan salah satu perayaan terbesar yang dilakukan oleh masyarakat keturunan Tionghoa di Indonesia tiap tahunnya. Sejarah kata “Imlek” sendiri sebenarnya berasal dari dialek Hokkian, yaitu Im dan Lek. Im memiliki arti bulan, sedangkan Lek berarti penanggalan. Dengan kata lain, Imlek sendiri berarti kalender (penanggalan) bulan, atau dalam bahasa Inggris lebih dikenal dengan Lunar New Year. Untuk tahun ini, perayaan Tahun Baru Imlek 2572 jatuh pada hari Jumat, 12 Februari 2020 dan ditetapkan sebagai hari libur nasional. Penanggalan Imlek tidak berdasarkan kalender bulan dan tahun. Namun, perhitungannya menggunakan nomor sebagaimana pemerintahan Huangdi. Saat ini dalam menyambut ... Baca Selengkapnya

Pertama dalam Sejarah, Indonesia Mempunyai Pabrik Tempe di China

Indonesia pertama kali dalam sejarah mendirikan pabrik tempe di negara China. Pabrik tersebut dibangun di kawasan industri pengolahan makanan Distrik Songjiang, Shanghai dan telah diresmikan pada (19/1). Pabrik itu nantinya akan memproduksi tempe dengan nama “Rusto Tempeh”. Menurut keterangan resmi di situs Kementerian Luar Negeri RI, pabrik tempe tersebut didirikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia di China yang cukup besar. Duta Besar Indonesia untuk China dan Mongolia Djauhari Oratmangun mengatakan keberadaan pabrik tempe itu menunjukkan kecintaan anak bangsa untuk mempromosikan kuliner Indonesia ke masyarakat China. Namun jumlahnya masih sangat terbatas karena hanya dikenal di kalangan diaspora Indonesia dan warga setempat ... Baca Selengkapnya

China Luncurkan Kereta Cepat Anti Beku, Bisa Jalan di Suhu -40 Derajat

China telah meluncurkan kereta cepat generasi baru. Armada ini dirancang untuk iklim yang sangat dingin. Kereta cepat berkode CR400AF-G dapat beroperasi dengan kecepatan hingga 350 kilometer per jam dalam suhu serendah -40 derajat Celcius. Kereta ini bagian dari kereta listrik seri Fuxing kereta cepat . Kereta high-speed electric multiple-unit (EMU) ini dikembangkan dan dioperasikan oleh China State Railway Group. Perusahaan ini dimiliki oleh negara. Kereta cepat CR400AF-G diluncurkan di Beijing pada 6 Januari. Rangkaiannya akan berjalan di jalur berkecepatan tinggi baru yang menghubungkan ibu kota China dengan bagian timur laut, termasuk kota Shenyang dan Harbin, kota yang terakhir terkenal dengan ... Baca Selengkapnya

Mengenal Nama Hari dan Nama Bulan dalam Bahasa Mandarin

Halo sahabat Jakarta Mandarin! Kalian tau ga sih kalau sebenarnya penanggalan bulan atau kalender lunar telah digunakan selama ribuan tahun loh di China. Bahkan sampai saat ini pun selain penerapan tanggal masehi, China masih menerapkan sistem penanggalan kalender  lunar mereka dalam kehidupan sehari-hari, maka jangan heran jika setiap orang China bisa ulang tahun sebanyak 2 kali. Sistem penanggalan kalender lunar ini cukup rumit, maka dari itu mari kita mulai dengan mengenal nama hari dan bulan untuk penanggalan masehi dalam Bahasa Mandarin. Bulan dalam Bahasa Mandarin biasa disebut 月 yuè. Berikut nama- nama bulan dalam Bahasa Mandarin : 一月 yī yuè ... Baca Selengkapnya

Pentingnya Nada dalam Bahasa Mandarin

Halo teman-teman Jakarta Mandarin! Bagi kalian yang sedang belajar Bahasa Mandarin, Mengenal Nada-Nada Dalam Bahasa Mandarin itu penting. Di dalam Bahasa Mandarin, selain dikenal adanya pinyin, terdapat pula Nada. Nada dan pinyin merupakan satu paket yang tidak bisa dipisahkan. Jadi, Bahasa Mandarin itu terdiri dari suku kata dan nada, baru keluar ucapan yang dimaksud oleh si pembicara. Kalian pasti sudah tau kan kalau Bahasa Mandarin mempunyai 4 nada dasar dan 1 nada netral. Nada dalam Bahasa Mandarin sangat penting karena Nada dalam pelafalan bahasa Mandarin itu sangat krusial, satu kata yang sama dengan nada yang berbeda bisa menimbulkan makna yang ... Baca Selengkapnya

China-Indonesia Kerja Sama Impor Batu Bara Rp 20,75 T

China merupakan pasar terbesar bagi ekspor batu bara Indonesia.China baru-baru ini menandatangani perjanjian dengan Indonesia untuk mengimpor pasokan batu bara Indonesia ke China selama tiga tahun.China dan Indonesia telah secara aktif menghubungkan inisiatif “Belt and Road” dan strategi “Global Maritime Fulcrum” serta pencapaian luar biasa dari kerja sama praktis bilateral.Sehubungan dengan hal ini hubungan perdagangan antara China dan Australia, pemasok batu bara utama lainnya, mungkin semakin melemah oleh hal ini.  Kedutaan Besar China di Indonesia mengeluarkan pengumuman di akun publik WeChat yang menyatakan bahwa Duta Besar RRT untuk RI, Xiao Qian, diundang untuk menghadiri pertemuan kerja sama pengadaan batu bara ... Baca Selengkapnya

Bukan Lagi 5G, China Luncurkan Satelit Teknologi 6G

Baru-baru ini China diam-diam meluncurkan uji coba satelit 6G ke luar angkasa.Di saat gelombang teknologi 5G baru datang di sebagian negara, China telah meluncurkan satelit untuk menguji coba jaringan 6G. Satelit yang diluncurkan pada Jumat (6/11/2020) dari Taiyuan Satellite Launch Center, sebelah utara provinsi Shanxi itu diklaim sebagai yang pertama di dunia. Satelit tersebut akan menjadi transceiver link untuk uji coba teknologi terahertz (THz) pertama. “6G mengkombinasikan jaringan komunikasi satelit dengan jaringan komunikasi di darat,” kata Professor Xu Yangsheng, akademisi di Chinese Academy of Engineering dan direktur Satellite Technology Research Institute.  Satelit 6G yang diluncurkan oleh China ini disebut star ... Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Tentang Tembok Besar China

Siapa sih disini yang tidak tahu apa itu tembok besar China? Pasti tembok besar China sudah tidak asing lagi di telinga orang-orang banyak. The Great Wall of China atau Tembok Besar China adalah salah satu warisan dunia UNESCO dan ikon dari negara China. Tembok ini dibangun selama berabad-abad oleh tangan manusia, dan telah berumur lebih dari 2.000 tahun. Tempat ini merupakan salah satu destinasi favorit di China.Selain terkenal karena keunikannya ternyata Tembok besar China ini mempunyai banyak fakta-fakta menarik yang jarang diketahui oleh orang banyak loh!. Berikut beberapa fakta menarik tentang tembok besar China yang jarang diketahui oleh orang : ... Baca Selengkapnya

Ingin Kuliah di China? Yuk Ketahui Dulu Top 5 Universitas Terbaik di China!

“Tuntutlah ilmu setinggi mungkin ke negeri China” kamu pasti udah nggak asing lagi kan dengan pepatah klasik tersebut? Meski terdengar jadul tapi nyatanya pepatah belajar ke negeri Tiongkok masih relevan hingga sekarang. Seiring berjalannya waktu negeri tirai bambu tersebut semakin kuat perekonomiannya yang membuat banyak sekali pelajar-pelajar di dunia ingin pergi ke china untuk melanjutkan studi nya. Nah kira-kira kampus mana sih yang jadi favorit dan terbaik di China? Berikut ini adalah 5 Universitas terbaik dan menjadi favorit para pelajar yang ingin melanjutkan studi di tiongkok : 1.  Tsinghua University 清华大学 (Urutan 17 di Dunia) Tsinghua University merupakan salah satu ... Baca Selengkapnya

Ingin Menguji Kemampuan Bahasa Mandarinmu ? Ketahui dulu Macam- macam Testnya!

Dengan perkembangan ekonomi dunia saat ini, kemampuan berbahasa Mandarin menjadi kebutuhan di berbagai aspek, seperti bisnis dan pendidikan. Memiliki kemampuan berbahasa Mandarin dapat memperluas kesempatan untuk belajar (terutama ke Tiongkok), mendapatkan pekerjaan yang lebih baik, serta mempermudah dalam membangun dan menjalankan bisnis. Banyak perusahaan yang tidak segan menawarkan gaji lebih, untuk pegawai yang menguasai bahasa ini. Berbanding lurus dengan kebutuhan, minat untuk belajar bahasa Mandarin pun juga ikut meningkat; termasuk dari warga yang non keturunan sekalipun.  Untuk mengukur sejauh mana kemampuan bahasa Inggris seseorang, ada ujian-ujian seperti TOEFL, IELTS, dan TOEIC. Gak cuma bahasa Inggris, bahasa-bahasa lain juga memiliki tes ... Baca Selengkapnya